Selasa, 16 November 2010

Nasional Jawa Timur Idul Adha, 13 Ribu Warga Menyeberang Madura

Suramadu Bridge (ANTARA/Eric Ireng)

VIVAnews –  Bagi warga Madura, tradisi mudik saat Idul Adha (toron) tak  kalah pentingnya dengan mudik saat Hari raya Idul Fitri. .

Puncak mudik lebaran 'Hari Raya Qurban' itu terjadi kemarin petang di Dermaga Ujung, Surabaya. Tercatat, sebanyak 13 rib penumpang kapal ferry yang menyeberang dari Surabaya ke Madura.

"Penumpang umumnya warga Madura yang melaksanakan lebaran Idul Adha di kampung halamannya," kata Manajer Produksi dan Operasional PT ASDP Indonesia Ferry Tanjung Perak Surabaya, M Waluyo, Rabu 17 November 2010.

Dikatakan, lonjakan penumpang di dermaga terjadi sore antara pukul 15.00-19.00 WIB. "Ada kenaikan dibanding setahun lalu," lanjut Waluyo.

Tahun ini jumlah penumpang yang menggunakan jasa penyeberangan kapal ferry terkait perayaan Idul Adha mengalami kenaikan sebesar 20 persen dibanding tahun 2009 lalu. Namun, untuk jumlah kendaraan roda dua menurun 10 persen dari tahun sebelumnya.

"Tahun 2009 lalu jumlah penumpang berkisar antar 11.750 per hari, tapi sekarang bisa mencapai lebih dari 13.000 penumpang per hari.
Sementara, untuk pengguna kendaraan roda dua memang terjadi penurunan," ungkap Waluyo.

Menurutnya, angka tersebut juga menjadi pertimbangan iklim penumpang yang menggunakan kendaraan roda empat. Dalam kondisi normal, penyeberangan Ujung, Surabaya menuju Dermaga Kamal, Madura atau sebaliknya, bisa melayani pulang pergi sebanyak 220 unit mobil.

"Kami sediakan 5 unit kapal untuk operasional lebaran Idul Adha. Sementara, lonjakan arus balik kemungkinan akan terjadi pada H+1 dan H+2 Idul Adha. Tapi, semua telah kami siapkan, dengan menerapkan pola penuh berangkat untuk menghindari penumpukan," tambah Waluyo.

Sementara, di pengguna jalan yang melalui akses Jembatan Nasional Surabaya-Madura (Suramadu) juga mengalami peningkatan. Dalam satu menit tercatat sedikitnya 10 unit sepeda motor masuk akses Suramadu. Tercatat, sedikitnya ada 3.500 unit kendaraan roda dua telah menyeberang ke Madura.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

Anda dapat menggunakan beberapa tag HTML, seperti <b>, <i>, <a>
Penting: Jika anda tidak memiliki account gmail pilih Name/URL pada form ini

Links Free Traffic And BackLink

 
Copyright © JHN-SOFT Poweredby Julka Hendri